Dunia Inspirasi Penuh Warna by Indra Pradya

Senin, 01 September 2014

10, BUKANLAH SEBUAH KESEMPURNAAN




Bagi banyak orang, 10 adalah angka Kesempurnaan.
Tapi Dimanakah letak Kesempurnaan itu.?
Apakah seseorang layak di lebeli nilai 10 ketika Ia di anggap sempurna..?

Seringkali kita berfikir bahwa sempurna haruslah melakukan segala yang terbaik.
Bagaimana dengan sebuah kegagalan yang terjadi karna memang belum maksimalnya sebuah upaya yang di lakukan.

Jika saja dapat di ibaratkab bahwa kegamangan adalah cara untuk menanyakan Kesempurnaan diri tentulah tak lagi dapat di umpamakan sebagai sebuah Kebetulan. 

Bisa jadi 10 hanya angka satu dan angka nol yang meski berbeda bentuk tapi saling melengkapi.
Tak lah di kata 10 jika angka satu dan nol di buat terpisah.
Tak lah dapat di kata ada Kesempurnaan jika upaya Bangkit dari kegagalan tak sekuat angka satu yang ramping bersanding dengan nol yang padat.

Semakin orang mencari celah ke arah kesempurnaan, maka semakin Ia Akan menemukan kegamangan yang beruntung pada banyak nya tanda tanya.

Ada banyak angka yang musti di lalui sebelum bertemu sepasang angka 10
Ada banyak halangan dan hambatan yang Akan di sapa sebelum akhirnya mendapat hasil layak.
Lantas apa gunanya kita terlalu mengejar kesempurnaan jika kesederhanaan bisa menjadi identitas resmi?

Biar lah satu dan nol bersanding Indah dalam sebutan sepuluh.
Dan nikmati saja ending yang tak terduga dari jajaran angka yang di lewati sebelum angka 10.
Karena 10 bukanlah sebuah Kesempurnaan
Bukan Kesempurnaan.
Share:

0 comments :

Posting Komentar

Scroll To Top